Pembinaan Dan Pengawasan HATIBINWASDA PTA Palembang di PA Baturaja
Pengadilan Agama Baturaja menerima kunjungan dari Tim Hakim Tinggi Pembina dan Pengawas Daerah (HATIBINWASDA) Pengadilan Tinggi Agama Palembang pada hari Rabu, 19 Juni 2024. Tim ini dipimpin oleh YM. Drs. Johan Arifin, S.H., M.H., (Hakim Tinggi) dan didampingi oleh Bapak Maskur Kaswi, S.H., (Panitera Muda Banding) dan Bapak Imron Rusadi, S.H., (Kepala Bagian Perencanaan dan Kepegawaian). Kehadiran Tim HATIBINWASDA ini bertujuan untuk melakukan pengawasan dan pembinaan reguler terhadap Pelaksanaan Program dan Kinerja PA Baturaja.
Kegiatan ini dilaksanakan selama tiga hari yakni, tanggal 19-21 Juni 2024. Tim HATIBINWASDA fokus pada beberapa aspek kunci dalam pengawasan dan pembinaan, antara lain Manajemen Peradilan, Administrasi Umum, Administrasi Persidangan, Teknis Yustisial, serta Pelayanan Publik di PA Baturaja.
Kegiatan ini melibatkan kolaborasi intensif antara anggota tim dengan seluruh aparatur Pengadilan Agama Baturaja, dengan tujuan untuk mengidentifikasi potensi perbaikan dan meningkatkan sistem administrasi serta pelayanan publik di PA Baturaja.
Tim HATIBINWASDA diharapkan dapat memberikan rekomendasi yang konstruktif untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas pelayanan hukum di Pengadilan Agama Baturaja sesuai dengan standar yang ditetapkan. Hal tersebut disampaikan oleh salah satu Tim HATIBINWASDA, “Melalui pengawasan dan pembinaan ini, kami berharap dapat menciptakan sinergi yang lebih baik di antara seluruh komponen pengadilan, sehingga mampu memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat,” ujar Johan Arifin Hakim Tinggi PTA Palembang.